Bertempat di ruang B.1.3 Progdi PG-PAUD FKIP UMS mengadakan Workshop Pengembangan Bahan Ajar. Peserta dalam workshop ini adalah seluruh dosen PG-PAUD. Workshop pengembangan bahan ajar merupakan serangkaian kegiatan penyusunan kurikulum PG-PAUD berbasis KKNI. Bahan ajar sangat bermanfaat bagi dosen dan mahasiswa. Bagi dosen, buku ajar bermanfaat karena menghemat waktu dalam mengajar, mengubah dosen/guru dari seorang pengajar menjadi fasilitator, dll. Bagi mahasiswa, buku ajar sangat berguna karena dapat belajar kapanpun dimanapun, belajar tanpa harus ada dosen atau teman siswa yang lain, belajar menurut pilihan yag dipilihnya. Beberapa mata kuliah di PG-PAUD sudah ada buku ajarnya, akan tetapi ada juga yang belum terutama mata kuliah baru. Oleh karena itu perlu diadakan workshop penyusunan bahan ajar untuk kepentingan tersebut.