Program Studi PG PAUD adlah program studi yang mengasih pemikiran secara scientic dan social studies. Bila scientificnya dilatih melalui presentasi teori, maka social studiesnya dilatih melalui praktek MPT. Apakah MPT itu ? MPT merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa semester 4, Metode Pengembangan Terpadu merupakan bentuk realisasi seorang mahasiswa sebagai calon guru. Di Metode Pengembangan Terpadu, terdapat MPT sains, MPT sosial dan MPT budaya. Di mata kuliah ini, para mahasiswa diberi materi dan dilatih untuk menjadi guru yang baik sesuai alur pembelajaran anak usia dini.
Video ketika mahasiswa Pg Paud praktek MPT bisa ditonton dichannel >> youtube Pg Paud
Praktek MPT dilakukan di dalam kelas, dengan menggunakan alat peraga edukatif dan dengan tahapan pengajar anak usia dini. Ada pembukaan, apersepsi, inti kegiatan bermain, recalling, evaluasi dan juga penutup. Dosen akan membinging para mahasiswa agar mahasiswa semakin profesional dalam mendidik anak usia dini.
Di praktek MPT ini mahasiswa menyusun rencana pembelajaran sesuai kompetensi dasar yang akan dicapai. Mahasiswa bebas menentukan permainan apa yang akan diberikan pada anak didik. Bahkan mahasiswa disarankan untuk menuangkan kreativitasnya dalam mebuat alat peraga edukatif dan mengekspresikan mental mereka dalam mengajar.