Sebagai Program Studi yang berkontribusi memajukan pendidikan Indonesia sejak usia dini. PG PAUD FKIP UMS membuat laman ECRJ yaitu Early Childhood Research Journal yang dapat diakses melalui website journals.ums.ac.id . Sebagai bentuk komitmen untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas artikel ilmiah di Indonesia melalui sistem jurnal online untuk komunitas akademis dimana jurnal tersebut akan diterbitkan dan dikelola secara berkala. Komitmen ini juga merupakan bagian dari dukungan UMS untuk kebijakan Pendidikan Tinggi di Indonesia untuk meningkatkan Publikasi Ilmiah.
Diawal pembukaan laman pada bulan Mei 2018, Alhamdulillah pada bulan Agustus 2018 ini PG PAUD sudah mampu mengumpulkan 100 halaman lebih, untuk dikirim ke LPPI. Jurnal jurnal yang terdapat di website ECRJ tentunya berisi pembahasan mengenai anak usia dini. Antusiasme para researcher sangat membantu meningkatkan literasi untuk mahasiswa agar dapat memperoleh wawasan baru melalui peneletian penelitian apa yang sebenarnya terjadi di lapangan. Penelitian yang dilakukan akan dapat memperoleh data yang sesuai dengan fakta. Selain itu, dengan adanya jurnal jurnal ini mahasiswa dapat memperoleh gambaran mengenai teori yang ia dapat di materi kuliah untuk diuji dikehidupan nyata.